About


About page blog inside imayati's brain


Hai, Halo! Assalamualaikum Warahmatullahi  Wabarakatuh semuanya! Terimakasih ya sudah menyempatkan waktunya untuk ublek-ublek berkunjung ke blog Inside Imayati's Brain. Isi kepalanya sudah dibaca sampai mana nih? Hehe

Sini yuk! Mari kenalan dulu sama yang punya kepala karena tak kenal maka tak jiwit! Ayo to kenalan yaaa pokoke diwoco! wkwk mekso ✌🏻


About Me, Imayati Wahidah


Aku adalah Anak perempuan pertama dari tiga saudara yang terlahir di kota Soto. Seorang Lulusan Sarjana Kesehatan Masyarakat. Walaupun lahir di kota soto, tapi hanya TK-SMP saja aku menetap, kok nggak PAUD? iya dulu belum ada wkwk.

SMAku di Tuban, Kuliah di Jember, Kerja melalang buana dari Gresik - Pasuruan - Malang dan berakhir dengan memutuskan resign karena sudah menikah setahun tapi qadarullah tak kunjung hamil karena kami LDM Malang-Jakarta.

Alhamdulillah tak lama amanah datang dengan hadirnya seorang anak laki-laki yang MasyaAllah sehat ganteng, sholih InsyaAllah. Tapi walaupun sudah resign Alhamdulillah tetap diajak melalang buana oleh suami dari Jakarta - Bekasi - Pekalongan - next kita kemana lagi ya? Wkwk. MasyaAllah Tabarakallah.

Berusaha menikmati dan mensyukuri apa yang telah Allah beri, yaaah walau kadang-kadang (atau sering? Wkwk) masih sambattt aja inilah itulah. Yah begitulah aku.

Karena sudah terbiasa dengan kesibukan di luar dan dihadapkan dengan kegiatan full di dalam rumah membuatku bosan. Aktivis gitu tiba-tiba kudu di rumah yo bosen aku ngono lho rek, aktiv riwa-riwi nongki maksudnya wkwk.

Jadilah menjadikan diri termotivasi buat ribet sana-sini. Jualan online, gabung grup emak-emak gendong, parenting, lomba-lomba dan lain sebagainya. Wes pokok e aku kudu ketok sibuk. Alhamdulillah sekarang era digital jadi mudah ya mau apa-apa gampang. Nggak kebayang kalau aku hidup jaman embahku dulu huhu ya.


Kesibukan dan Aktivitas


Sekarang kesibukanku seperti seorang emak pada umumnya berkutat menjadi full time mom and wife. Selain itu part time influencer, masih belajar juga. Alhamdulillah banyak teman baru dan pastinya ilmu beserta pengalaman baru di era digital ini ya. Benar-benar harus punya kemauan belajar yang tinggi dan tekun.

Oya, selain itu ada usaha kecil-kecilan jualan buku edukatif untuk anak-anak hingga dewasa di @cena.store. Mampir dan follow ya! Jangan lupa dibeli 🤭✌🏻

Apapun status kita sekarang, yang jelas you are worth it all dear! Bismillah semoga kesibukan yang aku jalani membawa berkah dan bermanfaat yang baik untuk diri sendiri dan sekitarnya. Aamiin


Selayang Pandang Inside Imayati's Brain


Awalnya bingung sih apa ya enaknya judul blognya, kenapa nggak Inside Imayati's Brain aja? Ya karena semua yang akan aku upload ke dalam blogku adalah keputusan dan pilihan secara sadar dariku pribadi baik yang diupload itu tulisan, foto, dan lain sebagainya. Just from my brain.

Header blog inside imayati's brain


Lalu tagline Cuap-cuap seorang emak - karena menulis adalah healing yang menyenangkan berawal dari aku yang masih sering menggalau biru setelah menjadi seorang emak. Butuh suatu wadah untuk mengungkapkan segala sesuatu di kepala agar lebih ringan gitu. Nah, karena itu butuhnya healing.

Kenapa aku memilih kata healing? Karena healing adalah sesuatu yang continue, takes time nggak cuma saklemetan selesai. Jadi penulis berharap agar blognya selalu dirawat diisi dijaga terus-menerus dan pastinya bermanfaat untuk orang lain. Karena sebaik-baik manusia adalah manusia yang memberikan manfaat untuk orang lain. Pastinya manfaat yang positif yaa.

Warna tema yang aku gunakan pada blog ini adalah dominasi perpaduan antara biru, lilac, dan pink. Alasannya simpel aja sih karena aku suka. Just love it!

Logo blog inside imayati's brain


Untuk Logonya sederhana aja, kombinasi abstrak tiga warna tema dan ada huruf IW - Imayati Wahidah's dengan tangan memegang pena. Artinya milik Imayati Wahidah.

Pemilihan Niche blog ini adalah Lifestyle alias gado-gado campur bawur tapi endul, just like gado-gado hehe. Alasan utamanya karena masih blogger pemula nih, ya agar bisa bebas dan banyak tulisan yang masuk dan tidak terkotak di suatu bahasan tertentu gitu sementara ini, paling tidak bisa dijamin dirawat InsyaAllah kalau isinya gado-gado.

Nah, di dalam blog Inside Imayati's Brain ini ada 6 label yaitu :

  • Traveling and Eating, berisi tentang tulisan saat penulis melakukan traveling ke berbagai tempat dan pastinya jika jalan-jalan nggak akan jauh ya dari makanan alias kulineran. So, jadilah label yang satu ini.
  • Cooking, salah satu kegiatan di rumah yang penulis gemari karena bisa coba cobi berbagai resep masakan, yah walaupun masih trial dan error wkwkwk. It's oke karena learning is never ending, right?
  • Beauty and Fashion, seorang emak juga wanita biasa yang ingin cantik dengan berbagai macam perawatan. Disini akan banyak dibahas tentang skincare, makeup, tips kecantikan. Pokoknya ikhtiar yang bikin kita glow to the wing alias glowing!
  • Parenting, Tak afdol kalau blog personal seorang emak gini nggak ada isinya parenting ya, karena banyakk banget ilmu dan update ilmu tentang pengasuhan ini. So wajib ada dicatat dan dibaca!
  • Curhat Colongan, tempat yang isinya menyampaikan pikiran, pendapat, kegelisahan seorang manusia berjenis kelamin wanita yang harus mengeluarkan 12.000 kata setiap harinya, wkwk.
  • Lain-lain, pastinya akan ada tulisan yang bingung mau dimasukkan ke label yang mana. Mau buat label baru kayaknya eman kalau isinya dikit wkwk. So lain-lain is the win-win solution.


Portofolio 

  1. Juara dan Finalis Tingkat Lokal Maupun Nasional Berbagai Lomba Karya Ilmiah Saat Duduk di Bangku Perkuliahan
  2. Workshop Indonesian Babywearers, Babywearing Basic Class, 2020
  3. Juara 2 Sayembira Telling Story Awan-awan kecil, 2020
  4. Pelatihan Suporter Baca Batch 2, 2020
  5. Salah satu pilihan akun favorit 30 hari bercerita, 2021
  6. Pelatihan Giat Baca Anak Batch 5, 2021
  7. Juara 3 lomba recook fuyunghai chef Yuda Bustara, 2021
  8. Pemateri Senin Sharing Buku Anak Literasi Pertamaku, 2021
  9. Pemenang 50 besar Ayo Bangun Desa Digital Tribunnews X BRI, 2021
  10. Member aktif berbagai komunitas parenting (Smartmumsid, Mom Academy, Ibu Hebat, Wajah Bunda Indonesia), 2021- sekarang

Sepertinya itu saja selayang cukup panjang dariku dan blog Inside Imayati's Brain, wkwk. Semoga berkenan dan bisa bermanfaat bagi pembacanya. Pokoknya ambil yang baik-baik ya, buang jauhhhhhh yang burik-burik. Tak ada manusia yang sempurna termasuk Imayati Wahidah.

Jikalau ada tulisan yang menyinggung mohon maaf lahir batin ya semuanya. Oh ya! Ini adalah sosial media punya aku ya, ditunggu proposal kerjasamanya pokoknya, canda eh serius juga boleh banget donk wkwkwk, kepoin aku lebih jauh di :


Instagram : @imayatiwahidah
Facebook : Imayati Wahidah
Fanpage : Imayati Wahidah
Twitter : @Imayyy
Tiktok : @imayatiwahidah
Youtube : imayatiwahidah
Email : imayati.wahidah@gmail.com


Bye bye 👋🏻👋🏻👋🏻

Jazaakumullah khair

Thank You

Gracias

Kamsahamida

Arigato

Xie Xie

Thank Thank You All ❤


Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh